Begini Cara Obati Penyakit Vertigo Agar Tidak Kambuh
Penyakit Vertigo merupakan penyakit yang menyerang kepala dengan ditandai rasa pusing yang
tak tertahankan serta diikuti dengan pandangan mata yang berputar. Kondisi seperti ini tentu
sangat menyakitkan dan membuat tidak nyaman seseorang. Vertigo bisa sembuh
dengan sendirinya namun bisa secara tiba-tiba kembali menyerang.
Oleh sebab itu, diperlukan pengobatan
yang tepat agar vertigo tidak kambuh kembali. Jika vertigo yang Anda derita sudah akut dan cukup parah maka Anda
perlu memeriksakan diri ke dokter. Vertigo membuat seseorang serasa
berputar-putar sehingga beresiko membuat penderita terjatuh.
Gejala umum yang dirasakan dari penderita penyakit vertigo ialah merasa mual,
berkeringat, adanya pergerakan mata yang tidak normal serta penglihatan
berbayang. Penyebab vertigo sendiri ialah karena beberapa penyakit seperti
diabetes, migrain, tumor otak atau penyakit parkinson. Pada perokok dan
mengonsumsi alkohol resiko terserang vertigo sangat tinggi.
Pengobatan yang Harus Dilakukan Penderita Vertigo
Apabila Anda terserang vertigo maka
langkah pertama yang harus Anda lakukan ialah segera duduk. Carilah tempat
duduk yang aman jauh dari benda-benda tajam yang beresiko melukai Anda. Tenangkan
diri Anda sambil mengatur nafas. Vertigo biasanya akan berlangsung beberapa
menit saja, dan ketika telah mereda Anda bisa segera mencari pertolongan.
Untuk mengobati penyakit vertigo maka dokter akan memberikan beberapa jenis obat
sesuai dengan tingkat keparahan vertigo yang Anda derita. Selain itu, tim medis
juga akan mencari tahu penyebab vertigo yang Anda derita, apakah karena suatu
penyakit atau hal lainnya. Oleh sebab itu, penting bagi Anda berkonsultasi
dengan dokter mengenai keluahan kesehatan Anda.
Anda juga bisa mengonsumsi
obat-obatan herbal seperti rebusan air jahe atau kacang almond yang kaya akan
vitamin A, B dan E. Kedua bahan alami tersebut dinilai ampuh bisa meredakan
vertigo jika dikonsumsi secara teratur.
Vertigo bisa Anda cegah agar tidak kembali kambuh, caranya yaitu dengan
menggerakan kepala secara perlahan, atur posisi tidur dengan kepala lebih
tinggi serta hindari langsung berdiri ketika Anda beranjak dari tempat tidur.
Usahakan untuk duduk terlebih dahulu agar aliran darah stabil dan tidak
menimbulkan penyakit vertigo.
0 Response to "Begini Cara Obati Penyakit Vertigo Agar Tidak Kambuh"
Post a Comment